Biro Kerja Sama dan Urusan Internasional Universitas ‘Asiyiyah Yogyakarta menjamu kedatangan salah satu perguruan tinggi dari Korea Selatan yaitu Kyungdong University dalam rangka sosialisai tentang penawaran beasiswa dan peluang pertukaran pelajar (student exchange). Acara berlangsung di ruang Sidang lantai 2 gedung Siti Moendjijah, Rabu (07/06).
Sosialisasi dihadiri oleh masing-masing ketua program studi dari Fakultas Ekonomi, Ilmu Sosisal dan Humaniora serta program studi Teknologi Informasi dari Fakultas Sains dan Teknologi. Selain kaprodi acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari masing-masing program studi.
Adapun pada sosialisasi tersebut Kyungdong University menawarkan beberapa program yang bisa diikuti oleh mahasiswa diantaranya program double degree, join degree, dan short course. Bagi yang berminat mengikuti program tersebut akan disediakan beasiswa dengan terlebih dahulu akan diadakan penandatanganan kerja sama antara UNISA Yogyakarta dengan Kyungdong University.